Thursday, September 18, 2014

Masihkah ada Panganan ini di Tempatmu?


Rental Mobil Semarang – Masihkah Anda menjumpai panganan yang satu ini di tempat Anda? Atau jangan-jangan belom pernah sama sekali melihatnya? Atau hanya tau namanya saja? Panganan yang biasanya dihidangkan dalam acara-acara hajatan ini masih bisa Anda jumpai di perkampungan-perkampungan. Mungkin bagi yang tinggal di Kota panganan yang satu ini mulai ditinggalkan, hanya ada roti dan panganan-panganan barat. Inilah makanan Asli Indonesia.

Bugis namanya, entah darimana asal usul namanya dan siapa yang pertama kali membuatnya yang jelas Anda wajib mencobanya. Terbuat dari beras ketan ataupun ketan merah yang diisi dengan gula kelapa membuat manis dan kenyal di setiap gigitan.


Beras ketan yang sudah di masak kemudian di lumatkan menjadi adonan untuk membungkus si gula kelapa kemudian dibungkus dengan daun pisang. Selanjutnya dikukus hingga matang, Bugispun siap diangkat dan dinikmati. 

Nah kalau panganan yang dibawah ini mungkin Anda semua pernah menjumpai. 


Rangin atau mungkin lebih dikenal dengan Kue Gandos atau Kue Pancong saat ini masih bisa dijumpai di jalanan Kota. Masih banyak yang menjajakan panganan ini. Beras ketan yang sudah dimasak dicampur dengan kelapa kemudian dibakar dalam cetakan. Rasa gurih dari kelapa menyatu dalam ketan panggang. Sesekali perlu dong jajan makanan tradisional ASLI Idonesia seperti ini. 

1 comment: